Rabu, 15 Mei 2013


MASALAH PRIBADI
Jenis masalah pribadi yang sering di alami oleh siswa/individu, yaitu :
a.       Merasa malas untuk beribadah
Sering kali kita tiba-tiba malas untuk melakukan hal yang baik atau mencoba untuk mendekatkan diri kepada Allah dengan beribadah. Tidak tahu apa sebabnya!! Terkadang mau melaksanakan Shalat kita menunda-nunda. Ingin melaksanakan Puasa Sunnah, ah... besok saja kapan-kapan. Mau Shadaqah... ah,, enakan dibelikan makanan. Mau menuntut ilmu.. di rumah saja lihat Piala dunia. Yang menjadi tanda tanya besar MENGAPA KITA MALAS DALAM BERIBADAH?? 
 Jawabanya yaitu Ada 3 hal yang mempengaruhi kita malas dalam melaksanakan ibadah, mari kita cek dengan seksama dan penuh kejujuran tentang apa yang sedang melanda kita
1.      Makanan Kita
Apa saja makanan kita?? Apakah makanan kita haram?? Bagaimana makanan kita dapat, dengan cara halal atau haram?? Dari manakah kita mendapatkan uang untuk membeli makanan?? Marilah kita renungkan pertanyaan itu. Kalau kita merasa makanan kita haram, berarti itulah yang menyebabkan kita malas dalam beribadah. Kalau anda merasa makanan anda halal coba cek sebab selanjutnya
2.      Pembicaraan Kita
Dalam satu hari kita berbicara apa?? Banyak mana pembicaraan kita yang sia-sia dengan yang bermanfaat?? Berapa lama kita membaca Al-qur'an dalam sehari ketimbang bicara sia-sia?? Apakah kita pernah membicarakan kejelekan orang lain?? Berbohong?? Ingkar janji?? Menjelek-jelekkan orang lain?? Mungkin ini yang membuat kita malas dalam beribadah. Iya kan??
3.      Perbuatan Kita
Dalam satu hari apa yang kita perbuat?? Banyak manakah waktu yang kita gunakan dalam beribadah ketimbang dalam bekerja?? Apakah kita masih mengaji setiap hari?? Pernah kan kita menjahili orang lain?? Melakukan maksiat?? Ini juga yang membuat kita malas dalam beribadah
Jadi ada 3 hal yang membuat kita malas dalam beribadah. Marilah teliti kesalahan kita. Cobalah untuk memperbaiki apa yang kita makan, pembicaraan kita, dan juga perbuatan kita. Kita harus mencari makanan yang sehalal-halalnya begitu juga cara mendapatkan uang kita. Yang berat yaitu menjaga lisan kita dalam berbicara, memang berat tetapi kita harus menjaganya. Serta menjaga perbuatan kita dari perbuatan maksiat, dan harus bisa berbuat baik. Semoga ketiga hal tersebut dapat sebagai bahan kita dalam menginstropeksi diri yang apabila kita perbaiki kesalahan itu kita akan semangat dalam beribadah. Amin..
b.      Sering sakit kepala
Sakit kepala merupakan gangguan kesehatan yang sangat menggangu dan menyakitkan. Hal tersebut dapat tiba-tiba terjadi dengan banyak penyebab. Kebanyak dari kita tidak mengetahui apa penyebab dari gangguan kesehatan ini atau bahkan sakit terjadi karena kegiatan yang sering lakukan sendiri.
a). faktor penyebab sakit kepala yaitu :
1.  Stres
Stres adalah salah satu penyebab paling umum sakit kepala. Cara terbaik untuk mengurangi sakit kepala yang disebabkan oleh stres adalah untuk istirahatkan saraf Anda dan jaga tingkat stres Anda.
2.  makanan
kebiasaan makan makanan yang buruk dapat mempengaruhi kesehatan anda. makanan tidak sehat seperti cemilan, olahan daging, cokelat dan makanan yang mengandung kolesterol dapat meningkatkan potensi untuk sakit kepala. Cobalah makanan sehat seperti sayuran dan buah dan minum banyak air dapat memnbantu mencegah sakit kepala.
3.Ketegangan mata
terlalu memporsir mata dalam jangka waktu lama dapat berdampak pada syaraf anda yang dapat memicu sakit kepala. apabila anda bekerja didepan komputer, coba gunakan layar anti silau atau anda dapat gunakan kacamata yang dilapisi anti-silau.
4.Kurang tidur
Kurang tidur daqpat menyebabkan sakit kepala. Tubuh normalnya membutuhkan 7-8 jam tidur.
5.Terlalu banyak tidur
kurang tidur dapat menyebabkan sakit kepala, begitu pula kelebihan tidur.
6. Duduk
Mungkin hal ini kurang dipercaya, tapi duduk terlalu lama dapat menyebabkan sakit kepala. Usahakan berdiri 10 menit setiap jam anda duduk, hal ini dapat melemaskan otot-otot yang tegang selama anda duduk.
7. Asap rokok
Hal ini sangat mempengaruhi terutama bagi perokok pasif. Mungkin tanpa disadari hal ini sangat mempengaruhi bagi mereka perokok pasif sehingga dapat menyebabkan sakit kepala.
8. Suara bising
Suara bising dapat memicu sakit kepala, bahkan jika anda berada dilingkungan bising pun dapat mennyebabkan hal tersebut.
9. Alkohol
Mungkin banyak yang yang setuju sakit kepala disebabkan oleh mabuk ( efek alkohol ).
10.Efek samping obat
sakit kepala adalah efek samping umum dari obat. Bila anda membutuhkan obat, upayakan yang tidak memiliki efek samping.
Adapun bentuk layanan pemberian bantuan kepada individu/siswa yang mengalami masalah pribadi seperti yang sudah d sampaikan di atas tadi, yaitu :
a.       Layanan konseling perorangan
 yaitu layanan bimbingan yang memungkinkan siswa dapat mendapatkan layanan langsung tatap muka dengan pembimbing dalam rangka pembahasan dan pemecahan masalah, seperti individu yang sering sakit kepala seperti  Cara Mengatasi Sakit Kepala Secara Alami
- Minum air putih. Sakit kepala seringkali dipicu karena dehidrasi. Saat Anda kepanasan dan kehilangan banyak cairan disertai rasa sakit kepala, segera konsumsi air putih. Duduklah sebentar, kemudian minum air putih secara perlahan. Jangan lakukan banyak gerakan sampai sakit kepala hilang. Air putih memang banyak manfaatnya. Biasakan minum air putih minimal 8 gelas sehari agar badan anda sehat dan tentunya terhindar dari kekurangan cairan atau dehidrasi.

- Menjauh dari komputer. Radiasi komputer juga bisa menimbulkan rasa sakit di kepala. Hal tersebut biasanya terjadi pada Anda yang menghabiskan waktu berjam-jam di depan komputer. Cobalah matikan monitor, lalu pergilah ke luar ruangan untuk mencari udara segar. Namun jika anda yang mempunyai pekerjaan didepan komputer, hal ini mungkin susah dikerjakan. Usahakan setiap 1 jam sekali melihat pemandangan luar atau melihat sesuatu yang hijau agar mata tidak terlalu terforsir.

- Tarik nafas perlahan, sambil pejamkan mata. Memejamkan mata adalah cara efektif untuk meredakan ketegangan otot mata yang menimbulkan rasa sakit kepala.

- Seduh secangkir teh hitam. Tambahkan perasan air lemon. Saat masih hangat, minum perlahan. Ini berguna untuk meredakan sakit kepala Anda segera.
ffgghh Cara Mengatasi Sakit Kepala Secara Alami.
b.      Fungsi pemahaman
yaitu fungsi bimbingan yang membantu peserta didik (siswa) agar memiliki pemahaman terhadap dirinya (potensinya) dan lingkungannya (pendidikan, pekerjaan, dan norma agama). Berdasarkan pemahaman ini, siswa diharapkan mampu mengembangkan potensi dirinya secara optimal, dan menyesuaikan dirinya dengan lingkungan secara dinamis dan konstruktif.
Untuk anak yang merasa malas untuk beribadah di gunakan layanan bimbingan pembentukan karekter di antarany dengan langkah-langkah berikut :
1.      Anak harus dibiasakan dengan kebaikan
Apabila anak dibiasakan dengan kebaikan maka dia akan tumbuh pada kebaikan itu. Dalam waktu yang sama maka orang tua atau guru yang mendidiknya mendapatkan pahala. Sebaliknya apabila anak dibiasakan dengan keburukan, maka dia akan tumbuh dengan keburukan itu. Dalam waktu yang sama orang tua atau guru yang mendidiknya akan mendapatkan dosa karenanya.
2.      Anak harus dijauhkan dari teman-temannya yang tidak baik
Nabi SAW bersabda: " Seseorang itu bagaimana agama temannya, oleh karena itu berhati-hatilah dalam memilih teman". Pengaruh teman sangat kuat sekali terutama bagi anak yang baru tumbuh.
3.      Anak jangan dibiasakan hidup mewah
Anak yang dibiasakan hidup mewah akan mempunyai tabiat "Israf" (suka berlebih-lebihan) yang dibenci oleh Allah, dan dia akan menghabiskan umurnya hanya untuk mencari kesenangan dunia.
4.      Anak sejak dini harus mendapatkan pengawasan
Misalnya jagnan sampai dia disusui kecuali oleh wanita yang shalihah, taat beragama dan memakan makanan yang halal. Sebab air susu yang bersal dari makanan yang tidak halal tidak mendatangkan barakah, dan akan membuat malas beribadah. Kemudian orang tua harus terus memonitor shalat 5 waktunya, buku-buku yang dibaca, acara TV dan film yang ditonton, sikap dan tingkah lakunya.
5.      Anak harus dididik untuk mempunyai rasa malui
Terutama bagi anak yang menginjak masa puber. Kalau ketika anak menginjak masa puber rasa malunya menonjol maka ia merupakan tanda baik dan akan mudah diarahkan. Terutama ketika bertemu dengan lain jenis.
6.      Anak harus mendapatkan perhatian setiap makan yang dimakannya
Karena makanan yang masuk dalam perut akan mempengaruhi sifat dan akhlak seseorang. Oleh karena itu orang tua atau para wali harus mengajarkan mereka adab-adab makan, dan makanan mana yang halal baik untuk kesehatan. Jangan dibiasakan memakan makanan yang mewah-mewah. Apabila sering makan banyak harus ditegur dan katakan itu kebiasaan binatang, dan akan membuatnya malas beramal soleh.
7.      Anak juga jangan dibiasakan pakaian yang mewah-mewah (mahal)
Hendaknya anak dibiasakan untuk memakai pakaian yang sederhana agar dia mempunyai sifat tawadu (rendah hati). Yaitu sifat yang dimiliki oleh baginda Nabi SAW dan yang paling dicintai oleh Allah SWT. Dalam waktu yang sama, anak harus dijauhkan bergaul dengan anak-anak yang terbiasa hidup mewah.
8.      Anak harus dibiasakan membaca Al-Quran dan Hadiths
Orang tua harus memberi contoh dalam hal ini. Orang tua yang tiap pagi atau malam rajin membaca Al-Quran akan memberikan dampak yang baik bagi anak-anak. Mereka akan mudah ketika disuruh untuk membaca Al Qur'an atau hadith atau riwayat para shahabat dan orang-orang yang soleh.
9.      Anak harus sering diceritakan kisah-kisah para Nabi dan orang-orang yang sholeh
Dengan seringnya diceritakan kisah-kisah tersebut. Insya Allah akan tertanam dalam hatinya rasa cinta kepada para Anbia dan sholihin sehingga timbul rasa ingin mencontoh perilaku dan akhlak mereka.
10.  Anak yang menampakkan akhlak yang baik hendaknya diberi penghargaan
Sifat ingin dipuji adalah merupakan fitrah manusia, terutama bagi anak. Agar supaya sianak tetap mencintai akhlak yang luhur dan perbuatan yang terpuji, maka orang tua atau pendidik sekali-kali memujinya atau memberinya sesuatu penghargaan (hadiah). Boleh juga kadang-kadang dipuji dihadapan orang lain. Apabila dia mengerjakan perbuatan yang buruk, hendaknya segera ditegur dan diarahkan, jangan sekali-kali dibiarkan, kalau perlu diberi sanksi atau hukuman.
11.  Anak harus dibiasakan berolah-raga
Nabi SAW bersabda: "Ajarilah anak-anakmu melempar panah, berenang, dan menunggang kuda". Pepatah mengatakan: "Otak yang sehat ada pada badan yang sehat". Terutama olah raga jalan dan sport agar badannya tidak lemah dan sering sakitan.
12.  Anak harus dilarang membanggakan sesuatu yang dimiliki orang tuanya
Sifat takabur, ujub atau membanggakan diri atau kemewahan adalah sifat yang paling dibenci oleh Allah SWT. Itulah sifat iblis, yang karenanya dia diusir dari syurga.
13.  Anak harus ditegur dan diberi peringatan apabila mengambil kepunyaan orang lain
Orang tua yang membiarkan anaknya mengambil kepunyaan orang lain akan membuat sianak terbiasa dan menjadi pencuri atau koruptor. Mereka harus diberi tahu bahwa mengambil milik orang lain adalah perbuatan yang hina dan akan dituntut di hari kiamat nanti dihadapan Allah SWT.
14.  Anak harus dibiasakan dengan kebiasaan yang baik
Pepatah mengatakan "Bisa karena biasa". Diantara kebiasaan yang baik yang harus ditanamkan kepada anak sejak dini adalah:
a)      membaca doa sebelum dan sesudah makan
b)      makan dan minum pakai tangan kanan
c)      c. shalat berjamaah di masjid atau dirumah
d)     membaca Al Qur'an dan Dzikir sebelum tidur
e)       membaca surat Kahfi setiap malam jum'at
f)       menghadiri majlis-majlis ilmu
g)      memcium tangan orang tua pagi dan sore
h)       menghormati orang yang lebih tua dan menyayangi yang lebih muda
i)        dibiasakan meletakkan sesuatu pada tempatnya
j)        tidak bermain-main ketika shalat atau ketika berada di masjid
k)      dididik untuk disiplin terutama ketika berada dirumah orang, jangan sampai merusak perkakas rumah atau mengotorinya

15.  Anak harus dibiasakan ta'at kepada orang tua
Caranya adalah dengan diceritakan kisah-kisah keberuntungan orang yang ta'at kepada orang tua dan kesengsaraan orang-orang yang durhaka kepada mereka di dunia dan akhirat.
16.  Anak harus dibiasakan hormat dan ta'at kepada gurunya
Ta'at dan hormat kepada guru dalam Islam sangat penting agar si murid mendapatkan keberkahan dalam hidupnya, dan menjadi orang yang sholeh.
17.  Anak harus mendapatkan waktu untuk bermain
Bermain adalah salah satu hak anak yang tidak boleh diabaikan. Permainan yang sehat akan membawa kesegaran, menghilangkan kejenuhan, dan menjernihkan otak si anak. Sehingga ketika anak itu belajar atau mengerjakan amal-amal yang sholeh dikerjakan dengan penuh semangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar